Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

Sabtu, 21 Juli 2012

Review : We Cannot Stop Here-Sebuah Pencapaian Keberhasilan




RESENSI/REVIEW buku We Cannot Stop Here 
 


Data buku:
J
udul: We Cannot Stop Here
Penulis: Hong Seung Seong
Penerbit: Haru
Genre: nonfiction, pengembangan diri
Tebal: 336 bw+32 halaman FULL COLOUR+bonus Poster
Harga : Rp. 65.000
Terbit: April 2012



"Jika kalian adalah remaja yang bermimpi menajdi bintang, bersiaplah untuk mendengar nasihat berharga dari Hong Seung Seong."

Dibalik kesuksesan dan gemerlapnya grup-grup Kpop ada perjuangan yang melelahkan dan perasaan putus asa selama masa traning yang bisa memakan waktu bertahun-tahun. Di dalam buku ini Hong Seung Seong menceritakan semuanya. Hong Seung Song merupakan CEO dari Cube Entertainment, sebuah manajemen yang menerbitkan artis-artis Kpop ternama. Sebut saja Beast, G.NA, dan 4Minute, artis-artis Kpop terkenal tersebut berada dibawah naungan Cube Entertainment dan sempat mengalami masa-masa sulit mereka masing-masing. 

"Untuk anak-anak yang bermimpi menapaki puncak panggung... untuk Beast, 4Minute, dan G.NA yang menciptakan panggung bagi mereka sendiri... mimpi mejadi kenyataan!"
Hong Seung Seong adalah orang yang menemukan potensi dalam diri sederet bintang dan dalam buku ini tidak hanya dibahas tentang mimpi dan perjuangan para penyanyi dalam menjalani karir mereka, tetapi juga menjelaskan bagaimana cara bertahan dalam dunia entertain.  Dalam buku ini diceritakan juga perjuangan Hong Seung Seong yang pada awalnya memisahkan diri dari JYP dan mencoba untuk mendirikan manajemen sendiri. Perjuangan yang dimulai dengan merekrut calon-calon bintang yang awalnya merasakan kegagalan dalam audisi dan kegagalan dalam bertahan didunia entertain. Tidak mudah untuk membuat anak-anak yang telah putus asa dan kehilangan harapan itu kembali ke dunia yang telah menolak mereka, tetapi beliau tetap menyakinkan mereka walaupun beliau tidak membujuk dengan di iming-imingi jalan yang mudah. Beliau menganggap bahwa tiap-tiap member bukanlah hanya aset bagi manajemen tetapi juga merupakan anaknya, bahwa mereka adalah satu keluarga. Meskipun pada awalnya ada diantara mereka yang sempat "dikeluarkan" sementara oleh beliau tetapi itu merupakan bentuk perhatiannya sebagai seorang ayah sekaligus pemimpin bagi mereka.

"Sebuah proses tidak akan matang jika tidak memakan waktu lama"
Didalam buku ini pun beliau menjelaskan perjuangan dan kerja keras masing-masing member dari tiap grup. Disisipkan pula nasihat-nasihat bijak dari Hong Seung Seong maupun dari tiap-tiap member grup untuk anak-anak yang bermimpi ingin terjun ke dunia entertainment. Wawancara dengan tiap-tiap member pun tidak ketinggalan untuk dijadikan isi dalam buku ini, sehingga kita dapat lebih memahami kesulitan dan jatuh bangun yang dialami tiap member dalam sudut pandang mereka sendiri dan tidak hanya dari sudut pandang Hong Seung Seong.

Secara keseluruhan buku ini sangat menarik untuk penggemar Kpop dan juga merupakan buku yang sangat menginspirasi untuk orang-orang yang ingin terjun ke dunia entertain. Meskipun banyak kalimat-kalimat yang mungkin berat untuk dipahami dari sisi pandang remaja tetapi buku ini akan tetap menjadi salah satu buku favorit dikarenakan dapat menginspirasi tidak hanya untuk dunia entertain tetapi juga untuk sisi kehidupan secara umum. 


Sumber : gudangsinopsis.blogspot.com/2011/08/khokkiri.html

1 komentar:

Please don't be silent reader, please post your comment anything^^
gamsahamnidaaaaaaaaaa^_^

About Me ^_^

Foto saya
Annyeong ^-^ Hollaaaa ^^ I'm a K-lovers (Kdrama Lovers + Kpopers) I love Korea so much :* (but I Love Indonesia too, cuz it's my country) ^o^ However, I can't live without Kpop & Kdrama, there're like an oxygen for me ^^ *lebay ON*

My Total Viewers

My Cutie Followers ^O^

Thanks for visiting my blog, Next time Let's visite again^_^